Sikafloor® EpoCem® Modul
PRIMER EPOXY RESIN BERBAHAN DASAR AIR
Sikafloor® EpoCem® Modul merupakan 2 komponen epoxy dimodifikasi dengan berbahan dasar air.
- Aplikasi mudah dan cepat
- Cocok khusus untuk substrat yang memiliki daya serapan tinggi
- Berbahan dasar air dan tidak berbau
- Daya rekat bagus pada rentang suhu yang luas
Usage
Primer dan promotor adhesi pada substrat sebagai berikut:- Beton baru dan beton lama
- Screed berbahan dasar semen
- Lapisan leveling Sikafloor® EpoCem®
Advantages
- Aplikasi mudah dan cepat
- Cocok khusus untuk substrat yang memiliki daya serapan tinggi
- Berbahan dasar air dan tidak berbau
- Daya rekat bagus pada rentang suhu yang luas
Packaging
Komponen A | 1,14 kg |
Komponen B | 2,86 kg |
Komponen A+B | 4 kg |
Lihat daftar harga saat ini untuk variasi kemasan.
Colour
Komponen A | Cairan putih |
Komponen B | Cairan kekuningan bening |
Komponen A+B | Kekuningan |
Product Details
Bahan Dasar Kimia
Epoxy dimodifikasi dengan berbahan dasar air
Umur Penyimpanan
12 bulan terhitung dari tanggal produksi (semua komponen).
Kondisi Penyimpanan
Material harus disimpan dengan benar dalam kemasan aslinya yang tertutup yang tidak rusak, dalam kondisi kering pada suhu antara +5 °C dan +30 °C. Selalu mengacu kepada kemasan.
Massa Jenis
Komponen A | ~1,10 kg/l |
Komponen B | ~1,04 kg/l |
Campuran resin | ~1,05 kg/l |
Semua nilai masa jenis dalam kondisi suhu +27 °C.
Kuat Tarik Adhesi
> 1,5 N/mm² | (ISO 4624) |
Application
Perbandingan Campuran
Komponen A : komponen B = 1 : 2,5 (berdasarkan berat)
Tebal Lapisan
Tebal kering yaitu ~25 μm/lapis.
Suhu Udara Lingkungan
+10 °C minimal / +35 °C maksimal
Kelembaban Udara Relatif
85 % maksimal
Titik Embun
Waspadalah terhadap kondensasi.
Substrat dan material lantai yang belum kering harus setidaknya 3 °C di atas titik embun untuk mengurangi risiko pengembunan atau pengembangan pada permukaan produk yang diaplikasikan.
Suhu Substrat
+10 °C minimal / +35 °C maksimal
Kandungan Kelembaban Substrat
Dapat diaplikasikan pada permukaan matt, beton lembab saat dilapisi dengan produk varian Sikafloor® EpoCem®.
Pot Life
Suhu | Waktu |
+10 °C | ~120 menit |
+20 °C | ~90 menit |
+30 °C | ~45 menit |
Lama waktu pengeringan
Suhu substrat | Lalu lintas pejalan kaki |
+10 °C | ~12 hours |
+20 °C | ~6 hours |
+30 °C | ~4 hours |
Tidak diperlukan tambahan tindakan curing khusus.
Estimasi waktu merupakan perkiraan dan akan dipengaruhi oleh perubahan kondisi lingkungan terutama suhu dan kelembaban relatif.
Lama Waktu Tunggu / Penambahan Pelapisan
Sebelum aplikasi Sikafloor®-81 EpoCem® ID / Sikagard®-720 EpoCem® ID /Sikafloor®-82 EpoCem® pada Sikafloor® EpoCem® Modul memenuhi di bawah ini :
Suhu substrate | Minimal | Maksimal |
+10 °C | 12 jam | 24 jam |
+20 °C | 4 jam | 12 jam |
+30 °C | 3 jam | 6 jam |
Estimasi waktu merupakan perkiraan dan akan dipengaruhi oleh perubahan kondisi lingkungan terutama suhu dan kelembaban relatif.
Konsumsi
1–2 coats × 0,2–0,3 kg/m2
Angka-angka ini bersifat teoritis dan tidak mencakup untuk adanya bahan tambahan yang diperlukan karena porositas permukaan, profil permukaan, variasi dalam tingkat dan pemborosan dll.
PERALATAN
Alat pengadukan
- Single paddle electric stirrer (300–400 rpm).
PENGADUKAN
Sebelum pengadukan, aduk komponen A (resin) dengan menggunakan single paddle electric stirrer dengan kecepatan rendah. Masukkan komponen B (hardener) ke komponen A dan aduk terus menerus komponen A + B selama 3 menit sampai campuran seragam.
Untuk memastikan material adukan, tuang material ke dalam wadah bersih dan aduk lagi minimum 1 menit untuk memenuhi campuran konsisten yang halus.
Pengadukan yang berlebihan harus di hindari untuk meminimalkan masuknya udara.
Pada tahapan akhir proses pengadukan, kikis bagian samping dan bawah dari wadah pengadukan dengan kape minimal satu kali untuk memastikan pengadukannya sudah merata. Aduk dalam kemasan penuh. Lama pengadukan untuk A+B = ~4 menit.
APLIKASI
Referensi harus dibuat untuk dokumentasi lebih lanjut bila memungkinkan, seperti metode pelaksanaan yang relevan, panduan aplikasi dan instalasi atau instruksi kerja.
Sebelum aplikasi, pastikan kadar air substrat, kelembaban udara relatif dan titik embun.
Tuangkan adukan primer ke substrat yang sudah disiapkan dan aplikasikan dengan kuas, roller atau squeegee lalu roller kembali dalam dua arah yang saling tegak lurus. Pastikan terus menerus, pori substrat sudah tertutupi lapisan. Jika diperlukan, aplikasikan dua lapis primer.
Konfirmasi waktu tunggu primer / overcoating telah dicapai sebelum menerapkan produk berikutnya.
PEMBERSIHAN ALAT
Segera bersihkan semua peralatan dan perlengkapan aplikasi dengan air. Material yang sudah mengeras hanya dapat dibersihkan secara mekanis.