28/04/2024
Commercial

Inilah beragam desain tempat wudhu yang bisa digunakan oleh pemilik rumah syariah!

Bagi rumah syariah, tempat wudhu penting untuk dimiliki. Adanya tempat tersebut bisa memudahkan penghuni rumah untuk berwudhu sebelum beribadah. Supaya lebih menarik, berbagai desain tempat wudhu dalam artikel ini bisa menjadi inspirasi masyarakat muslim.Namun sebelum membahasnya, perlu diketahui terlebih dahulu faktor apa saja yang mempengaruhi tempat wudhu ideal.

Faktor yang Mempengaruhi Tempat Wudhu Ideal

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, ada beragam faktor yang mempengaruhi tempat wudhu ideal, berikut di antaranya:

Tata Letak Strategis

Alat dan Bahan

Salah satu faktor yang perlu dipertimbangkan adalah tata letaknya. Usahakan agar tata letak tempat wudhu tersebut strategis dan ideal bagi penghuni rumah. Misalnya adalah meletakkan tempat wudhu di dekat mushola rumah yang mudah dijangkau.

Desain yang Fungsional

Alat dan Bahan

Selain itu, usahakan juga agar desain tempat wudhu tersebut fungsional. Artinya, tempat wudhu perlu memanfaatkan area yang ada agar berfungsi dan terpakai oleh para penghuni. Dengan demikian, Anda bisa meminimalisir adanya bagian rumah yang terbuang sia-sia.

Material Waterproof

Alat dan Bahan

Seperti yang telah diketahui, banyak air yang digunakan dalam proses wudhu. Maka dari itu, Anda perlu menggunakan material yang tahan air agar tidak terjadi rembes. Selain itu, gunakan pipa dan keran yang berkualitas bagus agar tidak mudah rusak dan rembes. Selain itu, pastikan juga memakai lem keramik berkualitas.

Perawatan setelah Casting Dinding Penahan dan Slab Dasar

Alat dan Bahan

Kemudian, pastikan bahwa tempat wudhu telah memiliki sirkulasi udara yang optimal. Dengan demikian, tempat wudhu tersebut terasa tidak sesak. Penghuni rumah pun dapat merasakan udara segar saat berwudhu.

Pencahayaan Maksimal

Alat dan Bahan

Perhatikan juga tata pencahayaan. Usahakan agar tempat wudhu memperoleh cahaya alami di siang hari. Dengan demikian, tempat tersebut tampak lebih terang meskipun tanpa lampu.

Inspirasi Desain Tempat Wudhu di Rumah

Alat dan Bahan

Anda sejatinya bisa membuat tempat wudhu sesuai keinginan. Namun jika belum mempunyai ide terkait desainnya, inilah inspirasi untuk Anda:

Gunakan Rumput Sintetis

Alat dan Bahan

Ide pertama yang bisa Anda terapkan adalah menggunakan rumput sintetis. Penggunaan rumput sintetis dapat membuat tempat wudhu terlihat lebih bersih dan segar. Selain itu, gunakan keramik di bagian area wudhu yang tidak licin.

Hias dengan Tanaman Gantung

Alat dan Bahan

Supaya terlihat lebih segar, Anda bisa menghias tempat wudhu dengan tanaman gantung. Tanaman yang dipilih bisa beragam, tergantung selera. Namun, perhatikan agar tanaman gantung tersebut tidak mengganggu kekhusyukan dalam berwudhu.

Salah satu faktor yang menyebabkan tanaman gantung tersebut bisa mengganggu kekhusyukan adalah posisinya yang terlalu rendah sehingga pot mengenai kepala. Selain itu, terlalu banyak tanaman gantung dengan daun menjalar juga dapat mengganggu.

Terapkan Gaya Modern

Alat dan Bahan

Desain tempat wudhu yang bisa Anda terapkan selanjutnya adalah gaya modern. Desain ini cocok untuk digunakan bila Anda hanya mempunyai ruang terbatas di rumah sehingga tempat wudhu menyatu dengan kamar mandi.

Cara menerapkan gaya modern ini adalah dengan membangun sekat antara kamar mandi dengan tempat wudhu setinggi 30 hingga 40 cm. Sekat ini bisa berupa tembok atau kaca. Lalu, area wudhu dapat didesain dengan simple dan minimalis.

Tambahkan Jembatan Batu Alam

Alat dan Bahan

Salah satu desain yang sering digunakan untuk tempat wudhu adalah area yang mempunyai jembatan batu. Jembatan ini terbuat dari cor yang di atasnya diberi batu-batu tumpul dan anti licin. Supaya terlihat semakin asri, Anda bisa menambahkan kolam ikan kecil di samping jembatan.

Dekat Area Laundry

Alat dan Bahan

Jika Anda mempunyai ruangan yang terbatas di rumah, maka tempat wudhu bisa menjadi satu area dengan laundry. Caranya dengan menggunakan bagian tengah ruangan sebagai tempat wudhu dan salah satu sisi untuk meletakkan mesin cuci.

Selain itu, Anda juga bisa menghias sisi lainnya dengan berbagai tanaman. Anda juga bisa menggunakan rumput sintetis dan hiasan batu.

Kesimpulan

Berbagai inspirasi di atas bisa Anda pilih sesuai selera. Jangan lupa juga untuk memilih material yang berkualitas untuk tempat wudhu Anda. Salah satunya adalah perekat keramik SikaCeram®-200 TA Tilefix. Manfaat lem keramik ini sendiri adalah untuk merekatkan ubin atau keramik ke suatu bidang dengan kuat.

Produk ini memiliki berbagai kelebihan, seperti daya lekat yang baik, mudah digunakan dengan hanya menambah air, cocok untuk keramik ukuran besar, dan cocok untuk aplikasi tile on tile pada area yang terendam.

Tidak perlu ragu untuk menggunakan produk ini, karena Sika memiliki pengalaman selama 113 tahun dalam menangani project global, seperti MRT di Indonesia. Selain itu, Sika juga pertama kali mencetuskan waterproofing semen di Indonesia.

Oleh sebab itu, gunakan SikaCeram®-200 TA Tilefix untuk mendukung desain tempat wudhu Anda! Informasi lebih lanjut, klik di sini!