30/04/2024
Ikuti beberapa kiat ini untuk membangun kamar mandi di apartemen Anda dengan konsep minimalis yang memukau!
Kamar mandi atau toilet merupakan ruangan yang penting bagi apartemen. Supaya penghuni semakin nyaman, ruangan tersebut bisa dibangun sedemikian rupa agar terlihat minimalis dan menarik.
Selain itu, berbagai elemen pun perlu dipertimbangkan untuk meningkatkan kenyamanan. Ulasan selengkapnya dapat Anda lihat dalam artikel berikut ini.
Desain Kamar Mandi Minimalis
Ada berbagai desain toilet minimalis yang bisa Anda pertimbangkan. Berikut beberapa di antaranya:
Putih Kontemporer
Desain pertama yang bisa Anda pilih adalah putih kontemporer. Memang desain minimalis identik dengan warna putih sehingga banyak orang yang menggunakannya untuk konsep minimalis.
Dalam desain ini, Anda bisa memadukan warna lain agar toilet terlihat semakin menarik. Misalnya adalah warna biru. Warna tersebut dapat memunculkan tampilan mewah ala spa sehingga bisa memberi kesan visual yang menarik.
Elemen Kayu
Selain putih kontemporer, Anda juga bisa menggunakan elemen kayu sebagai desain toilet minimalis. Elemen ini dapat Anda berikan pada perabotan seperti kabinet sebagai alas wastafel putih.
Dalam menggunakan elemen kayu ini, Anda bisa menggunakan kayu berwarna gelap jika ingin menghadirkan nuansa toilet modern yang kecil. Dengan demikian, elemen kayu tersebut bisa menjadi titik fokus dari toilet itu sendiri.
Skandinavia
Pernahkah Anda mendengar desain Skandinavia? Dalam desain ini, Anda akan menggunakan warna putih yang memang populer digunakan. Desain ini cocok untuk diterapkan pada toilet apartemen yang minimalis di daerah perkotaan.
Jangan lupa untuk mengusung konsep fungsional. Dengan demikian, toilet tersebut tetap terlihat luas meskipun Anda hanya memiliki ruang yang terbatas. Hal ini disebabkan desain tersebut memanfaatkan setiap sudut ruangan sehingga tak ada ruang sisa yang sia-sia.
Baca Juga
Keramik Heksagonal
Jika ingin toilet minimalis yang terlihat estetik, Anda bisa menggunakan keramik heksagonal. Keramik ini dapat Anda pasang di bagian dinding. Supaya terlihat semakin menarik, Anda bisa memasang warna keramik dengan dua nuansa berbeda yang membentuk pola.
Gunakan perekat khusus untuk keramik saat Anda memasangnya. Fungsi perekat keramik adalah untuk merekatkan keramik dengan suatu bidang agar awet dan terlihat kokoh.
Pilihlah perekat berkualitas seperti SikaCeram®-180 GA TileFix. Perekat ini mempunyai berbagai kelebihan, seperti dapat digunakan dengan hanya menambahkan air, mempunyai daya lekat yang sangat baik, penerapannya tile on tile, bisa diterapkan pada area yang terendam air, dan cocok untuk keramik berukuran besar.
Tak perlu khawatir karena Sika sudah mempunyai pengalaman selama 113 tahun dalam berbagai proyek global. Salah satunya adalah MRT di Indonesia. Selain itu, Sika juga merupakan pencetus waterproofing semen pertama di Indonesia.
Di Bawah Tangga
Beberapa orang mempunyai toilet di bawah tangga untuk memaksimalkan area apartemen. Jika Anda memilikinya, maka tak perlu risau meskipun areanya terbatas karena toilet tersebut tetap bisa didesain sedemikian rupa agar terlihat menarik.
Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah warna dan gaya dari toilet tersebut harus sesuai dengan desain apartemen. Jadi, pastikan desain toilet tersebut tidak nabrak sehingga membuat penghuni menjadi tidak nyaman saat melihatnya.
Pertimbangkan Elemen Kamar Mandi Ini
Dinding
Bathtub
Bilik Shower
Kabinet Wastafel
Kesimpulan
Ulasan di atas bisa Anda pertimbangkan untuk membangun kamar mandi minimalis yang menarik. Jika toilet terlihat menarik, maka setiap anggota keluarga bisa melakukan berbagai aktivitas di dalamnya dengan lebih nyaman.
Tak hanya itu saja, toilet yang nyaman juga membuat keluarga lebih tenang saat berada di sana. Jadi, keluarga tak perlu terburu-buru saat melakukan beragam aktivitas.
Supaya toilet tetap tahan lama, jangan lupa untuk gunakan perekat khusus SikaCeram®-180 GA TileFix. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang perekat ini, klik di sini!