03/10/2024
Setelah mengetahui beberapa ide desain tempat laundry, silakan wujudkan rumah impian dengan desain interior yang menarik. Anda wajib memberikan waterproofing yang baik, sebab Laundry Room akan melibatkan banyak air dalam pengoperasiannya.
Siapa bilang desain interior area laundry harus membosankan? Dengan sedikit sentuhan, Anda bisa mengubah tempat laundry dan jemuran sederhana menjadi lebih menarik. Desain tempat laundry dan jemuran sederhana tidak hanya mengoptimalkan ruang, tetapi juga mampu meningkatkan mood Anda saat mencuci. Yuk, simak beberapa inspirasi desain tempat laundry dan jemuran sederhana di bawah ini.
Memiliki lahan terbatas bukan berarti Anda harus mengorbankan kenyamanan saat mencuci pakaian. Dengan desain tempat laundry minimalis, Anda bisa memaksimalkan setiap inci ruang yang ada. Yuk, temukan berbagai ide kreatif untuk desain laundry room minimalis di bawah ini.
Desain Laundry Baju dan Jemuran Dekat Taman Belakang
Desain tempat laundry dan jemuran sederhana dekat taman belakang bisa menjadi solusi praktis untuk melakukan laundry sehari-hari. Dengan desain tempat laundry minimalis dan pemilihan furniture multifungsi, area laundry terasa lapang.
Desain tempat laundry dan jemuran sederhana dekat taman belakang ini tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga memudahkan pembersihan. Posisinya yang dekat dengan taman belakang memungkinkan sirkulasi udara yang baik, sehingga pakaian cepat kering dan terhindar dari bau.
Tempat Laundry Baju dan Jemuran Sederhana Multifungsi
Desain tempat laundry minimalis ini mendekatkan ruang cuci dan dapur secara efisien. Dengan menempatkan mesin cuci dan wastafel di dekat dapur, Anda dapat menghemat waktu dan tenaga saat melakukan pekerjaan rumah tangga.Dengan pemilihan warna netral, keramik laundry room dengan material alami, dan penataan yang efisien, ruang cuci Anda akan terasa lebih luas dan nyaman.
Ruang Laundry yang Menyatu Dengan Kamar Mandi
Sebagian orang Indonesia masih ada yang menggabungkan ruang cuci dan kamar mandi karena keterbatasan lahan. Nah, desain yang satu ini bisa membantu solusi Anda agar memiliki tampilan penuh estetika. Tambahannya, Anda bisa membuat meja sederhana dari kayu untuk menaruh pakaian bersih yang sudah dilipat dan rak terbuka untuk menyimpan kebutuhan mencuci lainnya.
Ruang Laundry Tertutup
Desain kali ini bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin ruang cuci tertutup namun tidak ada lahan yang cukup. Anda bisa memanfaatkan satu area dinding untuk menempatkan mesin cuci, dryer, perlengkapan mencuci, dan lainnya. Lalu pasang sliding door di depan area tersebut. Jika ingin mencuci, Anda tinggal membuka pintu itu. Dan jika tidak, Anda bisa menutupnya. Namun harap diperhatikan bahwa area ini tidak lembab agar tidak menimbulkan jamur dan bakteri.
Ruang Laundry yang Efisien
Rak terbuka yang dipasang di dinding bisa membantu ruang binatu yang kecil ini menjadi besar. Tempatkan setidaknya tiga rak terbuka di aas mesin cuci dan dryer untuk menaruh perlengkapan cucian dan pembersih. Tata dengan rapi sekaligus beri dekorasi atau pajangan untuk mempercantik ruangan. Jangan lupa tempatkan meja kayu di atas mesin cuci untuk melipat pakaian bersih.
Baca Juga
Kesimpulan
Itu dia beberapa inspirasi desain tempat laundry dan jemuran sederhana yang bisa Anda coba. Setelah mengetahui beberapa ide desain tempat laundry, Anda mungkin juga ingin mewujudkan rumah impian dengan desain interior yang menarik.
Dan, jangan lupa dalam membuat Laundry Room, Anda wajib memberikan waterproofing yang baik, sebab bagaimanapun Laundry Room akan melibatkan banyak air dalam pengoperasiannya.
Sebaiknya, Anda memilih SikaTop®-107 Seal ID. Sebab ini adalah waterproofing slurry 2 komponen, dengan proporsi dan takaran siap pakai berbahan dasar modifikasi resin dan semen. SikaTop®-107 Seal ID memiliki kelebihan; campuran sudah tertakar sehingga mudah dicampur dan mudah digunakan.
SikaTop®-107 Seal ID dapat digunakan untuk lapisan kedap air internal dan eksternal di atas beton dan mortar pada area kamar mandi, atap dak (area kecil), balkon, teras, kolam renang, dan tangki air.
Produk dari Sika juga sudah tidak perlu diragukan lagi karena sudah berpengalaman hingga lebih dari 114 tahun. Sika juga ambil bagian dalam beberapa proyek baik nasional maupun global disini!