15/07/2024
Jenis-jenis lantai yang bisa dipakai untuk area ruang tamu rumah minimalis supaya lebih mewah dan elegan, seperti granit, vinyl, marmer, laminate, dan karpet.
Ruang tamu menjadi tempat pertama untuk menyambut orang lain yang datang. Memberikan kesan nyaman tentunya jadi hal yang harus dilakukan oleh pemilik rumah. salah satunya dengan memperhatikan pilihan lantai ruang tamu yang tepat.
Pemilik rumah minimalis juga tidak perlu ragu untuk sedikit mengeksplorasi pilihan lantainya. Mulai eksplorasi jenis lantai ruang tamu di bawah ini.
Rekomendasi Jenis Lantai Ruang Tamu
Dari keramik sampai marmer, tentukan sendiri jenis lantai ruang tamu untuk rumah minimalis Anda. Berikut jenis-jenis lantai ruang tamu yang bagus.
Lantai Keramik
Lantai keramik sudah paling umum digunakan di banyak rumah. Dari sisi harga, lantai keramik tergolong masih sangat terjangkau. Ditambah lagi, jenis lantai yang satu ini bisa diaplikasikan di banyak jenis ruangan di dalam rumah, termasuk ruang tamu.
Kemudian, untuk menyempurnakan pemasangan keramik, Anda bisa mengaplikasikan SikaCeram-150 CA TileFix yang terdiri satu komponen, mortar siap pakai dengan modifikasi polimer untuk perekat keramik, kombinasi semen dengan pasir pilihan yang bermutu dan beberapa bahan tambahan, untuk mencegah keramik tidak mengangkat atau lepas.
Selain mudah digunakan dan diaplikasikan; hanya menambahkan air, produk ini, memiliki daya lekat yang sangat baik sehingga cocok untuk aplikasi pada lantai dan area kering.
Lantai Granit
Pilihan warna lantai granit juga cukup beragam, mulai dari yang cerah sampai yang gelap. Namun, Anda perlu menyiapkan budget yang lebih besar karena lantai granit relatif mahal.
Jangan lupa, untuk memastikan tiap granit terpasang sempurna, Anda sebaiknya menggunakan SikaCeram-180 GA TileFix terdiri dari satu komponen, mortar siap pakai dengan modifikasi polimer untuk perekat keramik, kombinasi semen dengan pasir pilihan yang bermutu dan beberapa bahan tambahan, untuk mencegah keramik tidak mengangkat atau lepas.
Produk yang memiliki daya lekat sangat baik ini cocok untuk granit, aplikasi pada dinding dan area basah (tidak area terendam).
Lantai Marmer
Jenis lantai ini juga termasuk yang sangat mudah dibersihkan dari kotoran dan noda. Selain itu, lantai marmer ini juga cukup awet dan kokoh sehingga bisa dipakai bertahun-tahun.
Dengan harga yang relatif lebih mahal, Anda sebaiknya menggunakan SikaCeram® 255 Big Slab yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pemasangan marmer ukuran besar atau Big Slab.
Produk ini mengandalkan formula tinggi yang memberikan daya rekat yang kuat, sementara sifat deformable memungkinkan slab untuk beradaptasi dengan perubahan lingkungan seperti pergerakan termal dan getaran. Hasilnya adalah pemasangan yang lebih tahan lama dan bebas dari retakan.
Salah satu keunggulan utama SikaCeram 255 Big Slab adalah kemampuannya untuk diaplikasikan di atas marmer. Ini memberikan fleksibilitas tambahan dalam desain dan renovasi.
Lantai Tegel
Penggunaan lantai tegel akan memberikan kesan klasik atau vintage untuk sebuah rumah. Jenis lantai ini juga memiliki banyak corak sehingga tidak membuat tampilan rumah Anda monoton.
Pada saat pemasangan, aplikasikan Tile Adhesive, sebuah semen khusus untuk menempel ubin di permukaan. Ini memberikan keterikatan yang kuat dan sangat tahan lama.
Salah satu produk terbaik tile adhesive adalah SikaCeram 180 GA TileFix yang terdiri dari satu komponen, mortar siap pakai dengan modifikasi polimer untuk perekat keramik, kombinasi semen dengan pasir pilihan yang bermutu dan beberapa bahan tambahan, untuk mencegah tegel tidak mengangkat atau lepas.
Kesimpulan
Untuk menyempurnakan dalam pemasangan berbagai jenis keramik tersebut, pastikan Anda memilih produk yang tepat dari Sika, seperti; SikaCeram-150 CA TileFix, SikaCeram 180 GA TileFix, dan SikaCeram 255 Big Slab.
Tiap produk tersebut telah diformulasikan secara khusus untuk tipe lantai yang akan digunakan. Tidak perlu ragu dengan produknya karena Sika sudah berpengalaman selama 113 tahun. Salah satu proyek yang pernah dikerjakan oleh Sika adalah pemasangan parquet floor bonding Casa Grande Residence.
Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang produk Sika dan solusi dekorasi dinding lainnya, kunjungi Sika Indonesia atau klik di sini untuk informasi lebih detail.